Sebelumnya tips ini untuk pengguna Windows :D, bagi kalian yang pernah develop/membuat aplikasi Android pastilah kenal yang namanya AVD (Android Virtual Devices) atau biasa disebut Emulatornya Android. Nah coba buka AVD Manager kalian, coba lihat PATH (Lokasi Folder) defaultnya, biasanya langsung diarahkan ke “C:\Document And Settings\nama_user\.android” (Untuk Windows XP), “C:\Users\nama_user\.android” (Untuk Windows 7, klo gag salah sih gitu PATH nya :mrgreen:).
Kenapa sih dipindah-pindah segala???
Pasti muncul pertanyaan seperti itu dibenak kalian, tujuannya adalah untuk menghemat kapasitas drive system, karena emulator tersebut memakan kapasitas drive C: (System) yang cukup besar, kasihan bagi yang punya kapasitas partisi systemnya sedikit
Oke, berikut adalah caranya :
- Di My Computer klik kanan – Properties
- Lalu cari di bagian Setting Environment Variables
- Di bagian System, tambahkan 1 variable baru dengan nama ANDROID_SDK_HOME
- Kemudian value nya isi dengan PATH folder tujuan dimana .android tadi akan dipindah, misalkan di “E:\Android”, maka isikan “E:\Android”
- Setelah itu OK
- Kemudian restart IDE Eclipse kamu jika udah kebuka sebelumnya
Sekian,, cukup mudah kan :), semoga bermanfaat…